Perancangan Sistem Pembukuan Berbasis Website Pada La-Tahzan Network Dengan Metode Waterfall

Authors

  • Errando Ballo Universitas Pamulang
  • Fathur Rahman Universitas Pamulang
  • Sandra Lesmana Universitas Pamulang
  • Saprudin Universitas Pamulang

Keywords:

Sistem Pembukuan, Website, Metode Waterfall, LA - TAHZAN NETWORK, UML, Efisiensi, Akurasi.

Abstract

Laporan ini membahas perancangan sistem pembukuan berbasis website untuk LA - TAHZAN NETWORK menggunakan metode Waterfall. Sistem ini dirancang untuk mengatasi permasalahan dalam proses pembukuan manual yang lambat dan rentan terhadap kesalahan serta kehilangan data. Proses perancangan melibatkan beberapa tahap, yaitu analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian, dan
pemeliharaan. Dalam laporan ini dijelaskan secara detail mengenai kebutuhan sistem, diagram-diagram UML seperti use case, activity, sequence, dan flowchart, serta spesifikasi teknis yang digunakan. Sistem pembukuan
yang dirancang mencakup fitur-fitur seperti pengelolaan data barang, supplier, transaksi pembelian dan penjualan, serta laporan keuangan. Implementasi sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi proses pembukuan di LA - TAHZAN NETWORK. Selain itu, laporan ini juga menyajikan hasil evaluasi sistem yang menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan dapat berjalan sesuai dengan kebutuhan dan harapan pengguna. Penggunaan metode Waterfall memungkinkan pengembangan sistem dilakukan secara terstruktur dan sistematis, sehingga setiap tahap dapat dikontrol dengan baik untuk menghasilkan sistem yang berkualitas.

Published

2024-04-30

How to Cite

Errando Ballo, Fathur Rahman, Sandra Lesmana, & Saprudin. (2024). Perancangan Sistem Pembukuan Berbasis Website Pada La-Tahzan Network Dengan Metode Waterfall . TEKNOBIS : Jurnal Teknologi, Bisnis Dan Pendidikan, 2(1). Retrieved from https://jurnalmahasiswa.com/index.php/teknobis/article/view/1298