Perancangan Sistem Absensi Pada PT. Sen Karya Cemerlang Berbasis Web Menggunakan Metode Spiral
Keywords:
Perancang Sistem Absensi Berbasis Web, Metode Spiral, PT. Sen Karya CemerlangAbstract
PT. Sen Karya Cemerlang masih menggunakan sistem absensi manual yang dinilai tidak efektif dan rawan kesalahan. Penelitian ini bertujuan merancang sistem absensi berbasis web menggunakan metode spiral untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi data kehadiran karyawan. Tahapan penelitian meliputi studi literatur, observasi, wawancara, perancangan sistem, implementasi teknologi pengenalan wajah dan lokasi, serta pengujian melalui user acceptance testing. Sistem dibangun dengan PHP 7.3.0, MySQL, Bootstrap, dan CMS. Hasilnya, sistem mampu mempermudah pencatatan kehadiran, meningkatkan akurasi, serta mendukung pengambilan keputusan manajerial berbasis data. Sistem ini diharapkan menjadi solusi digital yang relevan dalam meningkatkan produktivitas dan kinerja SDM perusahaan.
References
A. Oktafina, F. Arifatul Jannah, M. Fahrur Rizky, M. Verrel Ferly, Y. Dharma Tangtobing, and S. Rahayu Natasia. 2021. “Evaluasi Usability Website Menggunakan Metode Heuristic Evaluation Studi Kasus: (Website Dinas Pekerjaan Umum Kota Xyz).” Antivirus J. Ilm. Tek. Inform 15(2):134–146.
Dwi, A. Q. A. 2017. “Pembuatan Website Menggunakan Cms Wordpress.” J. Apl. Bisnis 3:287–292. doi: 10.36908/akm.v1i2.187.
K. M. Arianto, R. Ramadhan, and A. A. Pratama. 2022. “Media Company Profile PT. Multipedia Teknika Indonesia Berbasis Web.” Cices 8(2):220–234.
M. H. Jamaludin, Devia, K. samosir W. S. E., Junaidi, L. W. S. Y., Azizah, S. R. C. N. N., &. Saputra. 2022. “‘-Sistem Basis Data (Elmi Devia)_oke.,.’” in UKU (Book Chapter). Vol. 3.
Pribadi, Y. Farlina and D. 2020. “Sistem Informasi Pelayanan Publik Di Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi Berbasis Website.” Indones. J. Comput. Inf. Technol 5:180–186.
R. M. A. Surya, D. C. Ramdani, I. Imaman, and A. Amrulloh. 2023. “Analisis Peran Desain Ui Terhadap Kepuasan Pengguna Di Website Tokopedia.” JIKO (Jurnal Inform. Dan Komputer) 7(2):251. doi: 10.20473/jd.v5i3.35810.
S. Adia Pamungkas Noor, G., &. Samsinar. 2020. “Implementasi E-Commerce Menggunakan Content Management System Untuk Pemasaran Produk Pada Lumi Distro Dengan Pendeketan Business Model Canvas.” IDEALIS Indones. J. Inf. Syst 3(1):552–559.
Y. K. P. Suhartini, Muhamad Sadali. 2020. “‘P3mphamzanwadi,+12.+suhartini.,.’” 9.




