Perancangan dan Implementasi Sistem Inventory Barang PT. Martha Inti Persada Berbasis Web Menggunakan PHP dan MySQL

Authors

  • David Rizki Lotana Universitas Pamulang
  • Gunawan Muslimin Universitas Pamulang
  • Rafli Universitas Pamulang

Keywords:

sistem inventory, persediaan barang, sistem informasi berbasis web, PHP, MySQL

Abstract

Pengelolaan inventory barang merupakan salah satu aspek penting dalam mendukung kelancaran operasional perusahaan, khususnya pada perusahaan yang bergerak di bidang distribusi alat kesehatan dan kosmetik. PT. Martha Inti Persada dalam menjalankan aktivitas pengelolaan persediaan barang masih mengandalkan pencatatan manual dan penggunaan Microsoft Excel, sehingga berpotensi menimbulkan berbagai permasalahan seperti ketidaktepatan data, keterlambatan informasi stok, serta kurang optimalnya proses penyusunan laporan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem inventory barang berbasis web yang mampu meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengelolaan persediaan di PT. Martha Inti Persada. Metode penelitian yang digunakan meliputi observasi, wawancara, dan studi dokumentasi, sedangkan pengembangan sistem dilakukan melalui tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, dan pengujian. Sistem dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem inventory berbasis web yang dibangun mampu mempermudah proses pencatatan barang masuk dan barang keluar, menyajikan informasi stok secara real-time, serta menghasilkan laporan inventory yang lebih akurat dan terstruktur. Dengan demikian, penerapan sistem ini diharapkan dapat mendukung pengambilan keputusan manajemen dan meningkatkan kinerja operasional perusahaan.

References

Andriati, D. A., Subagyo, C. P., & Permana, D. H. (2024). Sistem Informasi Inventory Barang Pada PT. Tunas Tasik Berbasis Web. 17432, 73–78.

Fauzan, A., Hatiwatib, E. N., & Dwitamac, F. (2023). Sistem Informasi Inventori Persediaan Barang Pada PT. Yasa Berkah Mandiri Menggunakan PHP dan MySQL. Jurnal Teknik dan Science, 2(3), 29–34.

Handayani, I., Hidayat, W., & Muhamad, I. (2021). Technomedia Journal, 5(2).

Hasanah, T. H., & Syaputra, A. E. (2024). Pembangunan Sistem Informasi Persediaan Toko Kinara Menggunakan Bahasa Pemrograman PHP dan MySQL. 4(1), 9–16.

Mufida, E., Rahmawati, E., Hertiana, H., Studi, P., Komputer, T., Bina, U., & Informatika, S. (2019). Rancang Bangun Sistem Informasi Inventory Pada Salon Kecantikan. 3(3), 99–102.

Prayitno, A., & Irham, M. (2023). Perancangan Sistem Inventori Barang Berbasis Web Pada Raphael’s Divan. 2(1).

Rahmasari, T. (2019). Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Persediaan Barang Dagang Pada Toserba Selamat Menggunakan PHP dan MySQL. 411–425.

Riswaya, A. R., & Wahana, A. (2013). Sistem Informasi Pengadaan Barang ATK. 7(2), 73–83.

Sujarwadi, A. (n.d.). Sistem Informasi Inventory Barang Berbasis Web (Studi Kasus: Koperasi Kasongan Usaha Bersama Bantul). 36–49.

Suryadi, S. (2019). Implementasi Normalisasi Dalam Perancangan Database Relational. 3(2), 1–5.

Downloads

Published

2025-12-17

How to Cite

Lotana, D. R., Muslimin, G., & Rafli. (2025). Perancangan dan Implementasi Sistem Inventory Barang PT. Martha Inti Persada Berbasis Web Menggunakan PHP dan MySQL. JRIIN :Jurnal Riset Informatika Dan Inovasi, 3(8), 2236–2246. Retrieved from https://jurnalmahasiswa.com/index.php/jriin/article/view/3303

Most read articles by the same author(s)

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.