Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru Berbasis Website Menggunakan Laravel
Keywords:
Sistem Informasi, Penerimaan Mahasiswa Baru, Website, LaravelAbstract
Perkembangan teknologi informasi mendorong perguruan tinggi untuk meningkatkan kualitas layanan administrasi akademik, khususnya dalam proses penerimaan mahasiswa baru (PMB). Proses PMB yang dilakuan belum terintegrasi secara optimal berpotensi menimbulkan keterlambatan pengolahan data, kesalahan pencatatan, serta keterbatasan akses informasi bagi calon mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk merancangan dan membangun sistem informasi penerimaan mahasiswa baru berbasis website menggunakan framework Laravel. Metode penelitian yang digunakan meliputi analisis kebutuhan sistem, perancangan sistem menggunakan Unified Modeling Language (UML), implementasi sistem dengan framwork Laravel dan basis data MySQL, serta pengujian sistem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangakan mampu mengelola data pendaftar secara terstruktur, mempercepat proses seleksi, serta meningkatkan efektivitas dan efisiensi layanan informasi penerimaan mahasiswa baru. Sistem ini diharapkan dapat menjadi solusi yang fleksibel dan dapat diadaptasi oleh berbagai perguruan tinggi dalam mendukung proses penerimaan mahasiswa baru.
References
Bates, A., Vavricka, R., Carleton, S., & Pan, C. (2025). Unified modeling language code generation from diagram images using multimodal large language models. Software Impact.
Dachi, V., & Suhada, J. (2025). Implementasi Basis Data Sederhana Menggunakan MySQL/PostgreSQL. Jurnal teknik Informatika dan Terapan.
Danzen, G., Utari, T., & Sabila, C. (2025). SISTEM PENGOLAHAN DATA PROYEK BERBASIS WEB MENGGUNAKAN LARAVEL (STUDI KASUS: PT.DAHLIA BINA UTAMA). JURNAL PERSEGI BULAT.
Laudon. (2022). Management Information systems: Manging the Digital Firm. Pearson.
Rahmi, E., Yumami, E., & Hidayasari, N. (2023). Analisis Metode Pengembangan Sistem Informasi Berbasis Website: Systematic Literature Review. REMIK.
Yudin, A., Maulana, I., Fitriani, A., Kasoni, D., & Aprilyani, F. (2025). Sistem Penerimaan Mahsiswa Baru Cerdas Berbasis Web. JURNAL SISTEM INFORMASI STMIK ANTAR BANGSA.




