Pembuatan Aplikasi Berbasis Web Sistem Rekapitulasi Penjualan dan Stok Koran Harian dan Majalah pada Toko Sadijo Agency dengan Model Prototype

Authors

  • Irwan Hardi Kusuma Universitas Pamulang
  • Jaya Wijaya Universitas Pamulang
  • Muhammad Ilham Syazili Universitas Pamulang
  • Achmad Lutfi Fuadi Universitas Pamulang

Keywords:

Sistem Informasi, Penjualan, Stok, Prototype, Web

Abstract

Toko Sadijo Agency menghadapi masalah dalam pencatatan transaksi penjualan dan manajemen stok barang yang hingga kini masih dilakukan secara manual menggunakan media buku tulis. Kondisi ini menimbulkan potensi kesalahan pencatatan, keterlambatan pelaporan, dan kesulitan pencarian data. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dibuatlah sebuah sistem informasi berbasis web yang berfungsi membantu proses pencatatan transaksi, pengelolaan stok, serta penyusunan laporan penjualan. Pengembangan sistem ini menggunakan metode Prototype, sedangkan data dikumpulkan melalui teknik observasi, wawancara langsung, dan telaah pustaka. Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi berbasis web yang dapat digunakan untuk mencatat transaksi, mengatur persediaan barang, serta membuat laporan harian, bulanan, dan tagihan pelanggan secara otomatis. Aplikasi ini diharapkan mampu menjadi solusi efektif bagi bisnis distribusi media cetak dalam meningkatkan efisiensi kerja dan ketepatan data operasional.

References

H. I. T. Simamora, “Perancangan Sistem Informasi Penjualan CV Mitra Tani Menggunakan Metode Prototype”, Skripsi, STMIK Budi Darma, Medan, 2020.

A. Faujia, N. N. Sari, dan Alamsyah, “Rancang Bangun Sistem Penjualan Berbasis Web pada Toko Hairum Souvenir”, Jurnal JATI, Vol. 2, No. 1, 2024, pp. 35–43.

M. L. P. Mendrofa, M. H. Simbolon, dan Sartana, “Penerapan Metode Prototype pada Perancangan Aplikasi Pencatatan Penjualan Sales Berbasis Web”, Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi, Vol. 7, No. 2, 2024, pp. 102–111.

Pressman, R. S., Software Engineering: A Practitioner’s Approach, 8th ed. New York: McGrawHill, 2014.

Sutabri, T., Analisis Sistem Informasi, Yogyakarta: Andi Offset, 2012.

Downloads

Published

2025-07-07

How to Cite

Irwan Hardi Kusuma, Jaya Wijaya, Muhammad Ilham Syazili, & Achmad Lutfi Fuadi. (2025). Pembuatan Aplikasi Berbasis Web Sistem Rekapitulasi Penjualan dan Stok Koran Harian dan Majalah pada Toko Sadijo Agency dengan Model Prototype. Buletin Ilmiah Ilmu Komputer Dan Multimedia (BIIKMA), 3(2), 260–273. Retrieved from https://jurnalmahasiswa.com/index.php/biikma/article/view/2756

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >> 

Similar Articles

<< < 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.